Blog ini menyajikan dan mengupas seputar dunia mode dan fashion yang berkembang pada umumnya

Sabtu, 21 Maret 2015

Kebaya Katun Paris Ini Bisa Jadi Pilihan

Kebaya katun paris merah bata (tengah dan kanan)
KEBAYA saat ini pemakaiannya sudah sangat meluas. Sebelum era modern ini, kebaya cenderung dipakai untuk acara-acara resmi seperti resepsi pernikahan dan acara lainnya yang berbau resmi.


Beda di era modern ini, kebaya justru ikut tampil modern. Kebaya pun dapat digunakan sebagai pakaian untuk bekerja. Simak saja sejumlah wanita karir kini kerap mengenakan kebaya modern sebagai pakaian kerja. Di sini tersirat, dengan mengenakan kebaya secara formil maupun non formil alias santai, para wanita kini sudah ikut melestarikan kebudayaan Indonesia berupa kebaya.

Dengan berkebaya, kini wanita Indonesia tidak terlihat kolot lagi seperti di era Ibu Kartini. Sebaliknya kebaya kini relatif modern lantaran dibuat sedemikian modern sesuai tuntutan zaman.

Seperti kebaya di era Kartini, cenderung dibuat berlengan panjang. Sebaliknya kini, tidak selalu berlengan panjang. Ada juga yang berlengan pendek dengan ukuran 3 per 8 atau 3 per 4. Ukuran lengan ini bergantung selera sehingga pemakainya bisa lebih pede dan modis.

Bahkan dengan adanya kebaya berlengan pendek tadi, bisa dipakai sebagai pakaian sekolah. Tentu saja pemakaiannya harus memperhatikan di luar jadwal pakaian resmi sekolah. Anak sekolah pun rupanya ingin terlihat modis dengan berkebaya.

Seperti kebaya katun paris warna merah bata ini, bisa jadi pilihan untuk dikenakan di luar jadwal pakaian resmi sekolah. Dengan warna kontras merahnya yang menawan, jangan kaget kalo semua mata yang melihatnya berdecak kagum.

Pilihan kebaya warna dan corak lain pun tersedia, seperti kebaya katun bordir warna putih, coklat, dan lainnya. Anda berminat, silakan hubungi SENA Fashion di telepon atau SMS WA 0812-9624-5295.











Tidak ada komentar:

Posting Komentar